1. MAKASSAR
  2. KABAR MAKASSAR

Kini bisa tukar sampah dengan es krim

Program digagas Pemkot Makassar bekerja sama dengan perusahaan swasta

©2016 Merdeka.com Editor : Aan Pranata | Sabtu, 13 Agustus 2016 18:30

Merdeka.com, Makassar - Tim program bidang kebersihan kota Makassar terus melakukan inovasi untuk mendorong keterlibatan warga dalam menjaga lingkungannya.

Salah satunya dengan program penukaran sampah dengan es krim, yang dijalankan di sejumlah bank sampah.
 
"Diversifikasi produk yang dapat ditukarkan dengan sampah semakin beragam agar masyarakat punya banyak pilihan," kata anggota tim program kebersihan kota Makassar, Saharuddin, Sabtu (13/08).

Inovasi sampah tukar es krim digagas Pemkot Makassar bekerja sama dengan perusahaan swasta Walls area IC East. Setiap nasabah bank sampah dapat menukarkan sampahnya dengan produk es krim yang senilai dengan sampah yang ditukarkan.

Program penukaran es krim baru efektif berlaku di bank sampah dengan daya listrik yang cukup untuk menahan beban lemari pembeku. Bank sampah yang tidak memenuhi syarat, menjalankannya dengan bekerjasama kios-kios kecil di sekitarnya.

"Ini membuka peluang bagi masyarakat lorong untuk lebih berdaya lagi. Apalagi jika Badan Usaha Lorong mulai berjalan, semuanya dapat bersinergi," sebut Sahar.

Sampah tukar ice cream yang diawali di bulan Agustus juga merupakan rangkaian program Pemkot menyambut peringatan hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke 71. (NIA)

(AP)
  1. Info Kota
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA