1. MAKASSAR
  2. PSM

Jelang tanding lawan PS TNI, panpel PSM naikkan harga tiket

Tiket paling murah untuk tribun terbuka senilai Rp 25 Ribu

©2016 Merdeka.com Editor : Aan Pranata | Kamis, 06 Oktober 2016 11:51

Merdeka.com, Makassar - Panitia pelaksana pertandingan kandang PSM Makassar di Torabika Soccer Championship 2016 memberlakukan harga tiket baru, jelang pertandingan tuan rumah melawan PS TNI di Stadion Andi Mattalatta Makassar, Senin (11/10) pekan depan.

Harga tiket untuk semua tipe kursi penonton dipastikan naik.

Dikutip dari laman resmi TSC di indonesiansc.com, harga tiket VIP Utama naik dari Rp 100 Ribu menjadi Rp 125 Ribu. Demikian juga dengan tiket VIP Utara dan Selatan, bertarif Rp 85 Ribu, dari harga semula Rp 75 Ribu. Sedangkan tiket Tribun Terbuka ditetapkan senilai Rp 25 Ribu, atau naik Rp 5 Ribu dari harga awal.

Media Officer PSM Ramli Manong membenarkan kenaikan harga tiket. Dia menjelaskan, kebijakan revisi harga dipilih setelah panpel mempertimbangkan ongkos operasional.

“Biaya operasional pertandingan semakin besar,” kata Ramli, Kamis (6/10). Tanpa merinci, dia menyebutkan panitia mesti mengeluarkan biaya senilai Rp 175 Juta hingga Rp 200 Juta untuk menggelar satu kali laga kandang PSM.

“Ongkos paling besar untuk pengamanan dan biaya cetak tiket,” ujarnya.

Ramli berharap penonton serta pendukung setia tim Juku Eja bisa memaklumi kenaikan harga tiket. Lagi pula, dia melanjutkan, harga tiket pertandingan kandang PSM masih terbilang yang paling rendah dibandingkan laga lain di TSC.

Bagi Anda yang hendak menyaksikan pertandingan antara PSM Makassar dan PS TNI, bisa membeli tiket di sejumlah tempat yang disediakan panitia. Antara lain pada loket di stadion, Sekretariat PSM, dan kafe-kafe mitra kerja.

Tiket juga bisa didapatkan secara online di situs resmi TSC, dengan klik tautan http://www.indonesiansc.com/tiket. Untuk transaksi ini, Anda bisa membayar via kartu kredit atau pun transfer ATM. Harga tiket dikenakan biaya tambahan sebesar Rp 2.500 sebagai admin fee.

(AP)
  1. Torabika Soccer Championship
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA