1. MAKASSAR
  2. GAYA HIDUP

Ini sebabnya minuman bersoda buruk bagi kesehatan

Meningkatkan kalori yang memicu penimbunan lemak

©2016 Merdeka.com Editor : Aan Pranata | Minggu, 03 Juli 2016 17:05

Merdeka.com, Makassar - Minum minuman bersoda memang menimbulkan sensasi kesegaran tersendiri. Terutama saat tubuh dalam kondisi haus, misalnya setelah berpuasa seharian. Tapi, tahukah Anda bahwa minuman bersoda tidak baik untuk kesehatan?

Minum minuman bersoda dapat meningkatkan asupan kalori pada tubuh. Apabila tubuh terdapat kalori berlebih dapat mengakibatkn terjadinya penimbunan lemak yang dapat berakhir pada kegemukan (obesitas). Adapun berat badan berlebih dapat menjadi penyebab munculnya masalah kesehatan lebih jauh lagi, mulai dari penyakit jantung, diabetes, hipertensi, stroke dan juga berbagai jenis penyakit lainnya.

Lalu, bahaya seperti apa saja yang disebabkan oleh minuman bersoda? Berikut penjelasannya kami rangkum dari manfaat.co.

Diabetes melitus

Sejumlah jurnal kedokteran mengungkapkan bahwa seseorang yang sering mengkonsumsi minuman bersoda dapat berpotensi lebih tinggi terkena penyakit diabetes mellitus tipe 2 jika dibandingkan dengan mereka yang tidak mengkonsumsi minuman tersebut.

Menurut dari hasil penelitian yang telah dilakukan oleh Framingham Heart Study, mengungkapkan bahwa bagi pria atau wanita yang sering minum minuman soda baim satu gelas atau lebih setiap harinya, maka akan dapat berpotensi mengalami gangguan pada sistem metabolisme pada gula darah sekitar 25% dan juga sindorma metabolic sekitar 50%.

Jantung

Pada umumnya para pecinta minuman bersoda cenderung memiliki berat badan yang berlebih dan juga sering mengkonsumsi makanan yang kurang sehat. Namun ternyata minuman yang mereka cintai ini sangat berpotensi meningkatkan hormon insulin dalam darah, sehingga menyebabkan penumpukan lemak di dalam perut semakin meningkat.

Apabila kadar insulin ini mulai meningkat, maka biasanya anda akan merasa lapar dan otak akan terangsang untuk mengkonsumsi makanan secara berlebihan. Kemudian akan dilanjutkan dengan mengkonsumsi minuman bersoda. Kondisi seperti ini tentunya dapat berujung pada meningkatnya kadar gula dalam darah, kolesterol dan juga protein dalam darah, sehingga dapat berpotensi pada sindroma metabolic.

Osteoporosis

Perlu anda semua ketahui jika minuman bersoda memiliki banyak sekali kandungan fosfat, jika kandungan fosfat tersebut melebihi kadar kalsium di dalam tubuh dapat mempengaruhi kesehatan tulang. Maka dari itu, memenuhi asupan kalsium itu sangatlah penting untuk selalu kita penuhi, terlebih pada masa pertumbuhan.

Cobalah untuk selalu bersikap lebih bijak dalam memilih menu makanan sehat anda sehari-hari, tetapi jika memang anda tidak mampu untuk menahan keinginan untuk minum minuman bersoda ini. Maka sebaiknya seimbangkan dengan mengkonsumsi makanan seperti susu, buah-buahan, sayuran dan juga kacang-kacangan. Hal ini dikarenakan, beberapa jenis makanan tersebut memiliki kandungan kalsium dan juga serat yang sangat baik untuk membantu menyeimbangkan kadar insulin dan juga kalsium dalam darah.

(AP)
  1. Kesehatan
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA