Jalan Andi Mappanyukki dikenal sebagai salah satu sentra jajanan buka puasa
Merdeka.com, Makassar - Manajemen Hotel Pesonna Makassar menyambut bulan suci Ramadan dengan menggelar pasar jajanan dadakan. Aneka penganan berbuka puasa akan disajikan setiap hari selama Ramadan tahun 2016 melalui Kampung Ramadan di Pesonna Park, pekarangan depan hotel, jalan Andi Mappanyukki.
Diketahui, jalan Andi Mappanyukki selama ini dikenal sebagai salah satu sentra jajanan berbuka puasa. Setiap Ramadan, tepi jalan di daerah ini disulap warga menjadi pasar dadakan yang ramai didatangi pada sore hari untuk mencari keperluan berbuka.
“Gagasan yang diusung ini, berangkat dari pemikiran budaya tiap tahun. Di sepanjang Jl A Mappanyuki yang tak pernah sepi oleh berbagai macam pedagang minuman segar, jajanan pasar hingga makanan berat untuk berbuka puasa,” kata Public Relation Hotel Pesonna Fiana Fathiah, lewat siaran persnya.
Disebutkan, Kampung Ramadan yang berkonsep seperti bazaar akan diisi dengan sejumlah tenant yang menjual aneka makanan dan minuman. Dari menu khas tradisional Indonesia hingga timur tengah. Masyarakat umum bisa menjelajah di kawasan ini setiap sore jelang berbuka, untuk mencari yang sesuai dengan selera.
Selain Kampung Ramadan, Hotel Pesonna juga menyediakan promo paket ramadan berupa harga paket kamar yang menarik. Dengan tajuk “Berkah Pesonna”, pengunjung bisa menikmati paket lengkap kamar deluxe seharga Rp 350 Ribu per malam, dengan bonus takjil berbuka puasa.