1. MAKASSAR
  2. PSM

Lini serang jadi bahan evaluasi PSM

Satu poin lawan PS TNI dianggap sudah cukup

©2016 Merdeka.com Editor : Aan Pranata | Senin, 30 Mei 2016 07:05

Merdeka.com, Makassar - PSM Makassar bisa mencuri poin di kandang PS TNI, dengan mencatatkan hasil imbang 1-1 pada lanjutan kompetisi Torabika Soccer Championship, Minggu (29/5). Untuk sementara PSM menempati peringkat ke sembilan di klasemen dengan tujuh poin.

Pelaksana tugas pelatih PSM, Budiardjo Thalib menganggap hasil imbang merupakan buah kerja keras para pemain. Tim tuan rumah disebut bermain bagus, dan sempat unggul lebih dulu di babak pertama.

“Satu poin saya rasa sudah cukup bagus bagi kami,” kata Budiardjo. Sebelumnya, manajemen klub memang mengamanahkan agar PSM membawa pulang poin perdana dari laga tandangnya.

Budiardjo menyatakan hasil melawan PS TNI akan dijadikan bahan evaluasi untuk menghadapi pertandingan selanjutnya di TSC. Salah satu yang menjadi fokus perbaikan ke depan adalah ketajaman lini depan.

Satu-satunya gol PSM melawan PS TNI dicetak gelandang Rasyid Bakri. Sejauh ini di kompetisi, PSM baru mencetak lima gol. Dari jumlah itu, hanya satu yang dicetak striker, yakni Ferdinan Sinaga saat menghadapi Semen Padang di laga perdana. Empat gol lainnya dicetak gelandang.

“Penyerang harus bermain lebih baik lagi. Harus bisa memanfaatkan peluang,” kata Budiardjo.

PSM sebenarnya memiliki stok melimpah di lini depan. Selain duet utama Ferdinan Sinaga dan Lamine Diarrasouba, Juku Eja masih punya alternatif seperti M Rahmat, Muchlis Hadi, dan Maldini Pali. Budi berharap mereka bisa bersaing lebih ketat untuk memperebutkan tempat di tim utama. “Saya harap di pertandingan berikutnya bisa lebih baik.”

(AP)
  1. Kabar PSM
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA