Diharapkan meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang budaya maritim dan kepedulian lingkungan bawah laut
©2017 Merdeka.com
Editor : Aan Pranata | Jum'at, 21 April 2017 17:17
PT Toyota-Astra Motor (TAM) melalui program corporate social responsibility (CSR) berbasis lingkungan meresmikan program Pinisi Bagi Negeri, di Pantai Losari Makassar, Jumat (21/4). Satu unit kapal layar phinisi senilai Rp1 Miliar disumbangkan untuk digunakan siswa sekolah maupun masyarakat untuk berlayar di sekitar pulau Samalona, di perairan Makassar. Diharapkan, program ini meningkatkan pengetahuan masyarakat tentang budaya maritim dan kepedulian lingkungan bawah laut. (ARI)