1. MAKASSAR
  2. KABAR MAKASSAR

Makassar bersiap gelar puncak Hakteknas ke-22

Presiden Joko Widodo dijadwalkan hadir

©2017 Merdeka.com Editor : Aan Pranata | Rabu, 02 Agustus 2017 15:37

Merdeka.com, Makassar - Puncak peringatan Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Hakteknas) ke-22 akan dipusatkan di kawasan Center Point of Indonesia Makassar, 10 Agustus mendatang. Presiden Joko Widodo dan sejumlah menteri dan pejabat negara dijadwalkan datang.

Kepala Bagian Hukum, Kerja Sama, dan Layanan Informasi, Sekretariat Ditjen Penguatan Inovasi Selaku Sekretaris Harian Peringatan Hakteknas Supriyadi mengatakan, peringatan di Makassar merupakan lanjutan dari serangkaian kegiatan yang digelar selama ini.

Sebelumnya pada Juli lalu telah dilakukan launching Harteknas di Pelabuhan Paotere Makassar dan sebelunya di Kemenristekdikti juga telah diluncurkan pada bulan Apri. Kegiatan lainya berupa bakti teknologi, antara lain: tanam serentak benih padi unggul SIDENUK produk Batan, dengan teknologi; tanam IPAT-BO dari UNPAD, di 24 Kabupaten/Kota se Provinsi Sulawesi Selatan.

Lalu selanjutnya, Hakteknas juga akan dimeriahkan dengan panen di Pangkep dan Barru pada 9 Agustus,  pembuatan kapal pelat datar; pembuatan kaki palsu (prothesa), bagi 30 orang yang membutuhkan di Kota Makassar; serta safari pusat unggulan Iptek, bakti untuk negeri, tegasnya .

“Jenis kegiatan lain adaah anugerah iptek, kegiatan talkshow/live streaming TV, yang dilaksanakan untuk kegiatan-kegiatan pendukung, dan acara puncak,” katanya melalui rilis tertulis.

Tahun ini Hakteknas digelar dengan tema tentang pembangunan poros maritim. Pemilihan tema itu dilakukan berdasarkan visi pembangunan Indonesia sebagai poros maritim dunia.

Makassar dipilih karena merupakan salah satu provinsi dengan garis pantai terpanjang di Indonesia. Kemenristekdikti juga hendak mendorong munculnya berbagai inovasi dari daerah. (NIA)

(AP)
  1. Info Kota
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA