Seleksi terbuka untuk kalangan tingkat Strata I, Diploma IV, dan Diploma III
Merdeka.com, Makassar - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Persero membuka rekrutmen umum pegawai tahun 2016. Mereka menerima pendaftar dari kalangan tingkat Strata 1 (S1), Diploma IV (D-IV), dan Diploma III (D-III).
Pendaftaran diakses terbuka secara online melalui situs resmi http://rekrutmen.pln.co.id, yang dibuka mulai Senin (3/10), hingga 16 Oktober mendatang. Pendaftar nantinya akan dites di tujuh kota, yakni Medan, Padang, Jakarta, Palembang, Banjarmasin, Surabaya, dan Makassar.
Dikutip dari laman resmi, PLN membuka rekrutmen tingkat S1 dan D-IV untuk jurusan Teknik elektro, Elektronika, Teknik Industri, Manajemen, Hukum, Akuntansi, Administrasi Keuangan. Di tingkat D-III, tersedia rekrutmen untuk jurusan Teknik Elektro, Elektronika, Manajemen, Akuntansi, dan Administrasi Keuangan.
Untuk tahap awal, pendaftar bisa mengunjungi situs online yang tersedia untuk memasukkan data diri sesuai kriteria. Pelamar kemudian akan mengikuti seleksi di lokasi yang tersedia.
PLN akan melakukan serangkaian seleksi kepada para pelamar, antara lain seleksi administrasi, tes kebugaran/tes endurance, tes akademik, tes psikologi, tes kesehatan, wawancara, dan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Prajabatan. Pelamar yang lolos dalam rekrutmen ini akan ditempatkan di wilayah kerja PLN yang membutuhkan pegawai.
PLN menghimbau kepada pelamar untuk berhati-hati kepada penipuan selama masa rekrutmen, karena tidak dipungut biaya apapun.
Pihak dari PLN akan merekrut tenaga kerja terbaik secara besar-besaran yaitu sekitar 5.558 pegawai di tahun 2016. Jumlah rekrutmen kali ini lebih besar dari tahun sebelumnya, untuk memperkuat SDM. SDM sangat dibutuhkan karena untuk mengejar target dari rasio elektrifikasi untuk tahun 2019 yang diperkirakan sebesar 99,8 persen. Sedangkan jumlah para pelanggan dari PLN saat ini berada lebih dari 62 juta.
Untuk informasi lebih lanjut, Anda bisa mengakses situs resmi PLN di http://pln.co.id.