1. MAKASSAR
  2. PARIWISATA

Penyanyi folk Amerika Serikat ini terpikat sop saudara di Makassar

"Saya suka dan cocok di lidah," katanya

©2016 Merdeka.com Editor : Aan Pranata | Kamis, 15 September 2016 14:51

Merdeka.com, Makassar - Leanna Rachel, penyanyi beraliran musik rakyat asal Amerika Serikat terang-terangan menyatakan ketertarikannya terhadap menu kuliner tradisional Makassar, Sulawesi Selatan. Sop saudara, yang termasuk salah satu dari sepuluh ikon kuliner Makassar, jadi alasannya selalu rindu berkunjung ke Kota Daeng.

Rachel mengungkapkan daya pikat sop saudara melalui akunnya di Instagram, leannarachel, usai menjadi tamu pada ajang Makassar International Eight Festival and Forum 2016, 8-10 September lalu.

Pada salah satu unggahannya, penyanyi yang juga personel grup indie rock Love in the Circus, Rachel memamerkan foto bernuansa hitam putih, di mana ia berpose sambil duduk di sebelah gitarnya. Pada sisi kiri, dia mencantumkan kutipan kalimat dari sebuah koran nasional Indonesia, yang mengekspos kegemarannya akan makanan Makassar.

“Saya datang ke Makassar karena ingin makan lagi sop saudara. Saya pernah ke sini dan menikmati sop saudara, saya suka dan cocok di lidah. Itu jadi alasan saya datang berpartisipasi di Makassar Eight Festival. Tentu saya juga ingin bernyanyi,” demikian bunyi kalimatnya.

(Baca juga: Mengenal 10 ikon kuliner Makassar di Festival F8)

Leanna Rachel menjadi salah satu daya tarik festival F8 di Makassar. Di panggung utama, dia sempat memainkan sejumlah lagu sambil memainkan instrumen musik. Selain memamerkan single terbarunya berjudul “Follow”, dia juga bernyanyi lagu tradisional berbahasa Makassar, Anging Mammiri.

Kedatangannya ke Makassar memang bukan kali pertama. Sebelumnya dia juga jadi tamu undangan pada festival sastra terbesar di Indonesia Timur, Makassar International Writers Festival, pada Juni lalu.

(AP)
  1. Serba-serbi
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA