1. MAKASSAR
  2. PARIWISATA

Unduh aplikasi ini sebelum berwisata ke Makassar

Sembilan menu panduan memudahkan dalam memperoleh berbagai informasi tentang kota Makassar

©2016 Merdeka.com Reporter : Aan Pranata | Selasa, 03 Mei 2016 15:21

Merdeka.com, Makassar - Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Kota Makassar di awal tahun 2016 ini meluncurkan aplikasi berbasis smartphone bernama 'Tourism Makassar'. Bagi anda yang berencana berkunjung atau berkeliling kota Makassar, ada baiknya terlebih dahulu mengunduh aplikasi ini untuk mempermudah akses informasi serta berbagai keperluan lain.

'Tourism Makassar' merupakan aplikasi yang menghimpun semua data pariwisata di dalam kota Makassar secara digital. Mulai dari destinasi berbagai pilihan jenis wisata, beragam transportasi, alternatif akomodasi. Kepala Bidang Pemasaran dan Promosi Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Mohammad Roem mengatakan, aplikasi digital ini dihadirkan sebagai bentuk pengembangan Makassar menuju Smart City sesuai dengan program Pemerintah Kota.

"Aplikasi ini untuk membantu para wisatawan yang akan hadir di kota Makassar, agar mendapatkan kemudahan dalam semua hal," kata Mohammad Roem di Makassar, Minggu (1/5).

Sejauh ini aplikasi 'Tourism Makassar" hadir dalam dua basis sistem operasi smartphone. Pengguna android bisa mengaksesnya lewat playstore dengan ukuran 11 Megabyte. Adapun pengguna iOS dapat mengunduhnya melalui App Store, dengan merelakan kuota internet sekitar 31 MB. Pengguna akan dilayani dengan dua pilihan bahasa, Indonesia dan Inggris.

Aplikasi 'Tourism Makassar' hadir dengan tampilan antarmuka yang ramah pengguna. Segera setelah terbuka, pengguna langsung diarahkan kepada pilihan sembilan panduan seputar wisata yang disusun teratur. Pada menu pertama, terdapat peta wisata yang menunjukkan semua lokasi tempat-tempat penting di dalam kota. Tinggal memilih yang mana lokasi terdekat.

Pada pilihan menu Populer, aplikasi menampilkan daftar tempat wisata yang paling ramai dikunjungi di Makassar. Ada puluhan tempat dengan beragam tema, mulai dari wisata pantai, budaya, sejarah, olahraga, religi, hingga hiburan modern. Tinggal klik, informasi mengenai masing-masing tempat langsung ditampilkan dengan lengkap.

Lain lagi pada menu Jelajah. Di sini, pengguna bisa memilih informasi yang lebih spesifik. Terdapat daftar lokasi yang disusun berdasarkan jenisnya, mulai kuliner, akomodasi, hiburan, belanja, salon dan spa, serta suvenir. Khusus akomodasi, dilengkapi dengan tarif yang diperbarui secara aktual.

Menu Kultur Lokal bisa menjadi panduan bagi pengguna aplikasi untuk mengetahui tentang berbagai latar belakang kota Makassar. Sejarah serta berbagai macam kebudayaan, baik tari, rumah adat, hingga senjata tradisional diperkenalkan di sini. Untuk momen tertentu, berbagai promo harga fasilitas dan jasa ditampilkan di laman Penawaran Khusus. Sedangkan kegiatan penting setiap bulan bisa diperbarui lewat menu Kegiatan.

Tidak perlu bingung untuk mengakses semua lokasi di dalam kota. Pada menu Transportasi, 'Tourism Makassar' menampilkan daftar rekomendasi pilihan transportasi publik, agen perjalanan, bus, dan juga taksi. Aplikasi ini juga penting digunakan warga kota. Sebab selain keperluan wisata, menu pilihan Informasi menampilkan juga berbagai daftar kebutuhan penting bagi masyarakat umum. Misalnya keperluan medis, pendidikan, pelayanan publik, mesin ATM, hingga tempat penukaran uang.

Hingga 3 Mei, aplikasi 'Tourism Makassar' sudah diunduh sekitar 5 ribu pengguna android di Play Store, dengan memperoleh rating 4,4. Jika penasaran seperti apa aplikasinya, belum terlambat mengunduhnya sekarang.

(AP/AP)
  1. Info Wisata
  2. Zona Turis
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA