Lima negara menyumbang jumlah kunjungan terbanyak
Merdeka.com, Makassar - Jumlah wisatawan mancanegara (wisman) yang berkunjung ke Sulawesi Selatan melalui pintu masuk Makassar tercatat 1.103 kunjungan pada Mei 2017. Berdasarkan catatan Badan Pusat Statistik, jumlah tersebut menurun 4 persen dibandingkan jumlah wisman pada April 2017, sebanyak 1.149 kunjungan.
Dari jumlah tersebut, terdapat lima negara dengan penyumbang kunjungan terbanyak. Masing-masing Malaysia, India, Perancis, Singapura, dan Tiongkok. Jumlahnya mencapai 68,45 persen dari keseluruhan.
Pada bulan yang sama, tingkat penghunian kamar hotel berbintang di Sulsel mencapai rata-rata 48,01 persen. Nilai tersebut meningkat 1,15 poin dibaningkan bulan April 2017.
“Pada bulan Mei tingkat penghunian kamar hotel untuk klasifikasi hotel bintang 1, 3, dan 4 meningkat sedangkan TPK hotel bintang 2 dan 5 menurun,” kata Kepal BPS Sulsel Nursam Salam.
Di Sulsel, rata-rata tamu hotel berbintang menginap 2,05 hari. Jika dibandingkan dengan April, menurun 0,11 hari. Secara keseluruhan, rata-rata lama menginap tamu asing dan domestik masing-masing 2,99 hari dan 2,02 hari.