1. MAKASSAR
  2. GAYA HIDUP

Tips agar awal pekan jadi lebih ceria

Persiapkan ini setelah berlibur

©2016 Merdeka.com Editor : Aan Pranata | Minggu, 22 Mei 2016 18:55

Merdeka.com, Makassar - Dalam banyak kasus, hari Senin sering jadi momok. Pasalnya, hari libur, yang berarti lepas dari aneka aktivitas dan pekerjaan rutin, harus berakhir pada hari itu.

Tapi, seperti dikutip dari Finer Minds, ada sejumlah cara untuk menyambut Senin menjadi lebih ceria. Baiknya kamu mempersiapkan ini pada akhir pekan, sehingga bisa membiasakannya saat bangun di pagi hari. Berikut lima tips di antaranya:

Hindari kopi pagi
Mulai pagi yang baru di awal pekan tanpa kopi. Terlalu banyak kafein akan memicu dehidrasi, dan membuat tubuh terasa lebih lelah saat bekerja. Sebaiknya pilih minuman yang lebih ringan, misalnya teh hijau sebagai pengganti kopi.

Minum banyak air
Awal pekan waktu yang tepat untuk mengisi tubuh dengan cairan. Air putih membantu menawarkan racun, mengingat biasanya pada akhir pekan sebagian besar orang memanjakan diri dengan mengkonsumsi apa pun. Pada hari Senin, cobalah minum lebih banyak air, dari rekomendasi biasanya 8 gelas setiap hari.

Olahraga
Tidur lebih awal pada Minggu malam dan jadwalkan bangun lebih pagi pada Senin untuk berolahraga. Entah itu sekadar senam ringan atau berjalan-jalan di sekitar rumah. Bisa membuat Anda merasa lebih berenergi dan menjadi lebih positif saat menghadapi pekerjaan. Olahraga juga baik untuk mengeluarkan keringat yang baik dan racun jelek, sehingga bisa memulai pekan dengan lebih bahagia.

Konsumsi nutrisi
Sertakan banyak buah dan sayuran dalam menu makan di hari Senin. Buah dan sayur sempurna untuk penyeimbang tubuh dari makanan sehat yang biasa dikonsumsi saat libur. Minum air putih hangat dengan perasan lemon di pagi hari juga berdampak positif bagi kesehatan. Atau sarapan dengan roti dan telur rebus agar tubuh lebih siap menghadapi pekerjan. Siang hari usahakan konsumsi cemilan ringan yang sehat. Sebatang cokelat saat sore bisa membantu mengembalikan mood di sela kesibukan.

Atur jadwal
Meski Senin hanya ada 52 hari dalam setiap tahun, orang-orang tetap merasa malas menghadapinya. Tapi sebagai awal pekan, Senin biasanya jadi jembatan dari berbagai aktivitas di hari-hari selanjutnya. Maka sebaiknya buat rencana kerja untuk limat hari ke depan dengan urutan prioritas. Dengan itu, kita bisa lebih tenang dalam mengerjakan beban kerja selama sepekan. Mulai dengan menarik napas panjang sebagai relaksasi.

(AP)
  1. Kesehatan
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA