1. MAKASSAR
  2. PSM

PSM Makassar vs Sriwijaya FC: rekor berpihak ke tuan rumah

Kedua tim sudah bertemu lima kali

©2016 Merdeka.com Editor : Aan Pranata | Sabtu, 18 Juni 2016 15:30

Merdeka.com, Makassar - Tim sepakbola PSM Makassar, Sabtu (18/6) malam ini akan melakoni laga tandang Torabika Championship Soccer melawan Sriwijaya FC di stadion Jakabaring Palembang, Sumatera Selatan. Tuan rumah berjuluk Laskar Wong Kito sedikit diuntungkan rekor belum terkalahkan melawan PSM.

Dari lima kali pertemuan, Sriwijaya menang dua kali. Tiga laga lainnya berakhir imbang. Pertemuan terakhir terjadi pada tahun 2010, saat PSM takluk 2-0 di Jakabaring.

PSM membutuhkan tambahan poin untuk memperbaiki peringkat di klasemen TSC. Saat ini Juku Eja bertengger di peringkat 15 dengan 7 poin dari 6 kali bertanding. Kemenangan juga bakal jadi pelipur lara, setelah PSM kalah di kandang sendiri melawan Arema Cronus pekan lalu.

Pertandingan melawan Sriwijaya FC merupakan uji coba kedua bagi pelatih anyar PSM, Robert Rene Alberts. Dia tentu tidak ingin kehilangan muka  di hadapan manajemen klub dengan gagal mencuri poin. Apalagi, Robert diharap banyak bisa membawa PSM bersaing di papan atas.

Namun perjuangan PSM tidak akan mudah. Pasalnya, Sriwijaya FC juga kemungkinan tampil habis-habisan di depan penggemar sendiri. Tim asuhan Widodo Cahyono Putra ingin mengobati luka setelah kalah 2-1 dari Persegres United pekan lalu. Sriwijaya juga pasti akan berjuang mempertahankan rekor belum terkalahkan di kandang pada musim ini.

Jelang laga, para pemain PSM menyatakan optimistis mampu memetik poin di kandang Sriwijaya FC. Gelandang enerjik, Rasyid Bakrie mengungkapkan bahwa dia bersama rekan- rekan harus bekerja ekstra. "Semoga saja dipertandingan nanti bisa bermain maksimal dan bisa dapat poin," kata Rasyid.

Hal serupa dikatakan Basri Lohy, pemain sayap PSM. Ia menambahkan jika timnya akan bekerja keras dan tetap mewaspadai seluruh pemain Sriwijaya, apalagi mereka bermain dipublik sendiri. "Tapi kita juga tetap berusaha meraih poin," tutur pemain asal Tulehu ini.

Menurut dia, tim tamu yang bakal menjadi lawan PSM dipastikan bermain lepas karena mereka didukung ribuan kelompok suporter. Apalagi, lanjut dia, performa Sriwijaya mengalami penurunan, setelah kalah dari Gresik United dengan skor tipis 2-1 akhir pekan lalu. " Jadi Sriwijaya pasti berusaha meraih kemenangan saat bermain dikandang. Karena mereka ingin bangkit kembali," tambah pemain nomor punggung 86 ini.

(AP)
  1. Torabika Soccer Championship
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA