1. MAKASSAR
  2. KABAR MAKASSAR

Dipastikan aman, ratusan polisi kawal festival F8

70 becak tradisional disiapkan untuk memanjakan pengunjung

©2016 Merdeka.com Editor : Aan Pranata | Kamis, 08 September 2016 07:43

Merdeka.com, Makassar - Berbagai aspek dipersiapkan panitia Makassar International Eight Festival and Forum atau Festival F8, yang digelar di Anjungan Pantai Losari, mulai Kamis (8/9) hari ini. Salah satunya keamanan dan kenyamanan pengunjung dan tamu undangan.

Panitia, bekerja sama dengan sejumlah unsur pengamanan, akan menyebar 1.631 personel untuk berjaga-jaga di sekitar area pelaksanaan festival. 530 di antaranya petugas kepolisian.

“Personel dikerahkan untuk mengawal pelaksanaan F8,” kata Kepala Bagian Operasional Polrestabes Makassar Ajun Komisaris Besar Abdul Aziz, Rabu (7/9).

Selain Polisi, personel keamanan terdiri dari unsur TNI, Dinas Perhubungan Kota Makassar, dan Satpol PP. Semuanya siap berkolaborasi untuk memastikan keamanan dan kenyamanan selama festival berlangsung.

Sehari sebelum pembukaan festival, panitia telah merampungkan persiapan dengan matang. Pantai Losari berubah wajah. Terdapat tiga panggung di sepanjang anjungan. Venue utama berupa panggung terapung di atas kapal tongkang. Delapan kapal phinisi berjejeran di kedua sisi sebagai latar.

Untuk kenyamanan pengunjung, panitia juga menyediakan 70 becak tradisional. Becak tersebut hilir mudik di sekitar kawasan sebagai pameran dan alat transportasi. “Pengunjung yang tidak ingin berjalan jauh antar lokasi kegiatan bisa naik becak. Apalagi tempat parkir yang disediakan letaknya cukup jauh jika berjalan kaki,” kata Mohammad Roem, Kepala Bidang Promosi Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Makassar.

(AP)
  1. Festival F8
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA