Panitia optimistis bisa mencapai total 1 juta pengunjung
Merdeka.com, Makassar - Pelaksanaan Makassar Internasional Eight Festival and Forum atau F8 masih akan dimeriahkan penampilan sederetan artis ternama ibukota.
Diantaranya Luna Maya, Ari Lasso dan pemusik solo Anji. Ketiga artis papan atas Indonesia ini bakal menghibur para pengunjung di panggung utama City Of Makassar.
"Mereka masing-masing akan tampil dipanggung utama," kata Kepala Bidang Promosi Pariwisata Dinas Pariwisata Makassar, Muh Roem
Anji dan Ari Lasso juga dijadwalkan akan memukau masyarakat Makassar tepat di hari penutupan event F8, Minggu (10/9) malam hari nanti.
"Anji jam 20.00, Ari lasso jam 22.00 wita. Luna Maya akan tampil di festival fashion hari Sabtu besok malam hari," sambung Roem.
Olehnya itu dia mengimbau kepada masyarakat Makassar untuk meramaikan event F8 yang kali keduanya digelar di Pelataran Anjungan Pantai Losari. Diketahui sebelumnya pada perhelatan akbar ini, khususnya di festival musik telah dimeriahkan oleh Yovie n Nuno dan Budi Doremi malam kemarin.
"Malam ini ada penampilan 3serigala," tutupnya.
Hingga hari ketiga perhelatan F8, ratusan ribu pengunjung memadati lokasi. Agar keamanan dan kenyamanan pengunjung selama berada di area festival terjamin, akses keluar dan masuk disebar di beberapa titik.
Sebaran akses masuk dan keluar juga ditujukan agar tidak terjadi penumpukan pengunjung di satu titik sehingha distribusi pengunjung merata di sepanjang area festival.
Pengunjung diharapkan tidak membawa senjata tajam, minuman keras, dan Napza agar selama penyelenggaraan festival dapat berlangsung aman.
Membludaknya jumlah pengunjung pada malam kedua dan malam pembukaan menambah optimis penyelenggara kegiatan jika target 1 juta pengunjung dapat tercapai selama lima hari pelaksanaan, 6 hingga 10 September 2017.
Ada 226 both yang dapat dikunjungi selama Makassar F8, 133 both diantaranya tenant kuliner (food), 30 both fashion, 8 both kedutaan negara - negara sahabat, 15 both kota/kabupaten se - Indonesia, 20 both sponsorship, dan 20 both khusus kepanitiaan.
Selain itu, pengunjung juga bisa menikmati pertunjukan fashion, fussion music, folk, pemutaran film, fine art, pameran flora dan fauna, fiction writer, serta food and fruit di Somba Opu Stage, Ujung Pandang Stage, dan Anjungan Mandar Stage. (NIA)