1. MAKASSAR
  2. KABAR MAKASSAR

Satpol PP diliburkan, Pantai Losari dijaga petugas Dishub

Penjagaan untuk menjamin keamanan dan kenyamanan pengunjung

©2016 Merdeka.com Editor : Aan Pranata | Selasa, 09 Agustus 2016 11:15

Merdeka.com, Makassar - Satpol PP diliburkan, Pantai Losari dijaga petugas Dishub

Pemerintah Kota Makassar untuk sementara menugaskan petugas Dinas Perhubungan menjaga keamanan dan ketertiban di anjungan Pantai Losari. Tugas itu diinstruksikan langsung Wali Kota Mohammad Ramdhan ‘Danny’ Pomanto sejak Senin (8/8) hingga batas waktu yang belum ditentukan.

Pengerahan petugas Dishub menyusul diliburkannya seluruh Satpol PP Kota Makassar usai bentrokan berdarah dengan oknum Polisi di Kantor Balai Kota, Minggu (7/8) dini hari lalu. Sebelumnya, penjagaan anjungan Pantai Losari diserahkan kepada Satpol PP.

“Saya perintahkan Camat Ujungpandang mengambil alih sementara. Mereka dibantu petugas Dishub untuk membantu fungsi-fungsi Satpol PP,” kata wali kota Danny, Selasa (9/8).

Penjagaan kawasan anjungan Pantai Losari untuk mengantisipasi praktek parkir liar, pedagang kaki lima, serta premanisme. Pengerahan penjagaan dilakukan beberapa bulan terakhir untuk menjamin keamanan dan kenyamanan masyarakat yang berkunjung ke sana.

Camat Ujungpandang Andi Zulkifli mengatakan saat ini ada sekitar 50 petugas gabungan Kecamatan dan Dishub Makassar yang dikerahkan di sepanjang kawasan Losari. Mereka diturunkan untuk memastikan situasi kondusif. “Pengerahan petugas sesuai perintah wali kota. Sejauh ini masih steril,” ujarnya.

Sebelumnya Wali Kota memutuskan meliburkan untuk sementara seluruh Satpol PP. Keputusan itu untuk menjaga situasi tetap kondusif. Diharap petugas Satpol beristirahat sembari menunggu pengusutan kasus perkelahian kelompok di Balai Kota. Mereka bisa kembali bekerja saat situasi dianggap sudah benar-benar pulih.

(AP)
  1. Info Kota
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA