1. MAKASSAR
  2. KABAR MAKASSAR

UNDP bakal sokong proyek 'smart transportation' Makassar

Dua program diluncurkan di Pantai Losari pada 22 mendatang

©2017 Merdeka.com Editor : Aan Pranata | Kamis, 11 Mei 2017 05:30

Merdeka.com, Makassar - Perwakilan The United Nation Development Programe (UNDP) atau Badan Program Pembangunan PBB menemui Wali Kota Makassar Mohammad Ramdhan Pomanto di rumah jabatannya, Rabu malam (10/5).

Salah satu staf UNDP Perwakilan Jakarta Siprianus Bato Soro mengungkapkan, setidaknya ada dua agenda penting pada pertemuan dengan wali kota.

"Pertemuan hari ini dalam rangka konsultasi dengan wali kota terkait dukungan Smart City dan Smart Transportation di Makassar," katanya.

Siprianus mengungkapkan, pihaknya dalam waktu dekat akan menyelenggarakan peluncuran program yang selama ini telah dilakukan untuk Makassar. Sekaligus dialog publik terkait smart city dan smart transportation.

Namun Siprianus tidak menjelaskan lebih lanjut bentuk dukungan dan dua agenda yang dimaksud. "Kita tidak ingin mendahului kegiatan yang akan digelar nanti. Namun kita akan jelaskan seperti apa, pada peluncuran di tanggal 22 Mei mendatang di Anjungan Pantai Losari," dia mengucapkan.

Namun inti yang paling penting, menurut Siprianus adalah komitmen kepala daerah dan seluruh stake holder mendukung adanya pengembangan smart transportation.

"Saya pikir itu catatan-catatan yang paling penting, mengenai analisis dan perkembangannya seperti apa nanti kita jelaskan saat peluncuran," pungkasnya.

Terkait hal itu, Wali kota Danny Pomanto menjelaskan pertemuan dengan UNDP adalah kelanjutan bantuan lembaga tersebut terhadap transportasi publik di Makassar.

Di antaranya ada program "Inassami" dan "Passikola" yakni bagaimana pete-pete lama digunakan kembali, dibuat jadi smart pete- pete untuk kebutuhan transportasi khusus bagi anak sekolah. "Hal ini menarik, karena transportasi pete-pete konvensional tidak akan terbuang, tetapi digunakan kembali untuk keperluan yang lain," kata Danny. (NIA)

(AP)
  1. Balai Kota
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA