1. MAKASSAR
  2. PSM

Lawan Persiba, Ferdinand kembali jadi striker

PSM butuh kemenangan untuk memperbaiki posisi di TSC

©2016 Merdeka.com Editor : Aan Pranata | Kamis, 14 Juli 2016 17:30

Merdeka.com, Makassar - Tim PSM Makassar akan menjamu Persiba Balikpapan pada lanjutan kompetisi Torabika Soccer Championship, di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Sabtu (16/7). Pelatih tuan rumah Robert Rene Alberts mengisyaratkan akan menempatkan Ferdinand Sinaga sebagai penyerang utama pada laga tersebut.

Ferdinand yang selama ini sering beroperasi di sayap, akan mendampingi striker belia Muchlid Hadi Ning di lini depan. Diharapkan keduanya mendulang gol bagi PSM di laga-laga selanjutnya.

“Dengan waktu yang tersisa ini kita asah terus ketajaman striker. Kita memberikan latihan tambahan, termasuk mengasah tembakan bagi para penyerang,” ujar Robert, Kamis (14/7).

Robert berharap Ferdinand Sinaga bisa fokus pada tugas utamanya mencetak gol, ketimbang plotnya selama ini yang lebih sering memberi servis lewat sisi lapangan. Apalagi PSM sejauh ini masih tergolong kurang produktif di TSC, di mana mereka hanya menghasilkan tujuh gol dari sembilan pertandingan.

"Ferdinand Sinaga merupakan salah satu pemain yang memiliki kemampuan yang bagus. Hanya insting golnya yang masih harus dipertajam lagi," kata Robert.

PSM membutuhkan kemenangan untuk memperbaiki posisinya di klasemen. Saat ini mereka terpuruk dengan menempati peringkat 16 dari 18 tim. Sebelumnya, Syamsul Chaeruddin dan rekan-rekan menderita empat kekalahan beruntun.

(AP)
  1. Torabika Soccer Championship
SHARE BERITA INI:
KOMENTAR ANDA