Ditargetkan 10 perusahaan swasta terlibat
Merdeka.com, Makassar - Dinas Tenaga Kerja Kota Makassar mengagendakan bursa tenaga kerja atau Job Fair di gedung Celebes Convention Center Makassar, 24-25 Agustus 2016. Bagi Anda pencari kerja, bisa mengunjungi gelaran tersebut, sebab diperkirakan ada sekitar 600 lowongan yang tersedia di perusahaan swasta yang siap menyambut.
Kepala Dinas Tenaga Kerja Makassar Andi Bukti Djufrie mengatakan, Job Fair digelar dengan menggandeng perusahaan-perusahaan swasta yang tengah membuka lowongan kerja di Makassar. Ditargetkan 100 perusahaan terlibat. Sejauh ini, sudah 57 yang tercatat ambil bagian.
“Kita buka pendaftaran bagi perusahaan paling lambat satu hari sebelum acara,” kata Bukti, Jumat (19/8).
Bukti mengungkapkan bahwa Job Fair merupakan salah satu solusi untuk menekan jumlah pengangguran. Agenda ini digelar secara berkala. Diharapkan masyarakat, terutama di kalangan usia muda, bisa meningkatkan daya saingnya. “Tahun ini kita harap 8 ribu pendaftar,” ujarnya.
Job Fair kali ini dibuka untuk berbagai posisi dengan kualifikasi pendidikan minimum yang beragam. Mulai S2, S1, D1-D3, hingga SMA dan SMK. Masyarakat umum bisa mendaftarkan diri untuk melewati tahapan seleksi di setiap perusahaan. Pendaftaran tidak dipungut bayaran,” kata Bukti.
“Sebaiknya para pendaftar menyertakan sertifikat keahlian atau piagam prestasi saat pendaftaran, karena bisa jadi pertimbangan lain bagi perusahaan,” dia melanjutkan.
Berikut daftar perusahaan yang terlibat dalam Job Fair Makassar, yang dihimpun hingga Jumat (19/8).
1. PT Salam Pacifik Indonesia Lines
2. PT MPF Group Cab. Pantai
3. PT Penerbit Erlangga Cab. Makassar
4. PT Personel Alih Daya
5. PT MNC Sky Vision Tbk
6. PT MAF Group
7. PT Salam Pacifik Indonesia Lines (SPIL)
8. Favehotel Panakkukang Makassar
9. PT Makassar Jaya Samudera
10. Samudera Indonesia Group
11. Panrita Bolukambu
12. PT Home Credit Indonesia
13. PT Jalur Nugraha Eka kurir (JNE)
14. PT Berca Hardayaperkasa
15. PT MIDI Utama Indonesia Tbk (Alfamidi)
16. Amanda Brownies
17. PT Bintang Mandiri Jaya
18. PT Tempo
19. PT Swakarya Insan Mandiri
20. PT Borwita Citra Prima
21. PT Nusantara Surya Sakti Group.
22. PT Adira Finance
23. PT Bintang Internasional
24. PT Charoen Pokphand Indonesia
25. PT Sumberdaya Dian Mandiri
26. Bright Education
27. PT Mandala Multifinance, Tbk
28. PT WOM Finance Tbk
29 Trans Studio Makassar
30. PT Amanah Finance
31. Media Buzzer Group
32. PT Indomarco Prismatama
33. PT Arta Boga Cemerlang Danamon
34. PT Kumala Motor Group
35. PT Permodalan Nasional Madani (Persero) 36. PT Millenium
37. Penata Future Cabang Bosowa
38. PT New Hope Indonesia Dillah Group
39. PT Kalla Kakao Industri
40. Pru Future Team
41. PT Prudential Life Assurance
42. Harper Perintis Makassar By Aston
43. PT. Fastrata
44. Buana Boncafe
45. Makassar Griya kenari
46. PT Bosowa Corporindo
47. PT Valbury Asia Futures
48. Hotel Rinra
49. Hotel Gammara
50. Hotel Swiss-Bell Boulevard
51. Hotel Swiss-Bell Pantai
52. Hotel Durian Kondotel
53. Bank Syariah Bukopin
54. Hotel Maxxone
55. Hotel Melia
56. PT Nippon Indosari Coroporindo
57 .PT Media Kaya Kresiando
58. PT Aditya Mandiri Sejahtera